Tentang Kami
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Iklan Temanggung adalah perusahaan yang bergerak dibidang layanan digital marketing yang sudah berpengalaman sejak Tahun 2013. Kami berada dibawah naungan CV. Faedah Jaya, dan memberikan layanan Iklan Baris Premium yang terintegrasi sebagai “Media Informasi Bisnis Temanggung”.
Kami sebagai warga masyarakat Temanggung merasa terpanggil untuk ikut memberikan sedikit kontribusi yang diharapkan bisa memajukan Kabupaten Temanggung. Kehadiran website Iklan Temanggung memberikan informasi bisnis dan atau kegiatan yang perlu untuk diketahui masyarakat tentang produk dan jasa di Kabupaten Temanggung dalam dunia maya dan sekaligus sebagai media untuk mempromosikan kegiatan usaha dengan para pencari produk dan jasa, pelanggan, pebisnis maupun investor yang ada di masyarakat.
Kami berharap media ini dapat menjembatani hubungan pengusaha dengan konsumennya maupun calon konsumen dalam mempromosikan hasil usahanya serta memperluas pangsa pasar. Dengan kerendahan hati kami menerima segala masukan baik berupa kritik dan saran yang membangun sebagai langkah kami untuk lebih maju lagi.
Akhir kata kami mengucapkan selamat datang di Iklan Temanggung. Semoga bermanfaat bagi kita semua untuk tercapainya Kabupaten Temanggung yang lebih maju dan sejahtera. :) Amin.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Regards,
Sudal Arjaya
CV. Faedah Jaya
Alamat:
Karanganyar RT.03/RW.06, Kel. Pagersari, Kec. Tlogomulyo, Kab. Temanggung 56263,
Jawa Tengah, INDONESIA.
Kontak:
Tel : (0293) 4961222
WA : 08128889929
Jam Kantor : 08:00 - 17:00 WIB